TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 33:1

Konteks
Berkat Musa kepada suku-suku Israel
33:1 Inilah berkat h  yang diberikan Musa, abdi Allah i  itu, kepada orang Israel sebelum ia mati.

Yosua 14:6

Konteks
Kaleb mendapat Hebron
14:6 Bani Yehuda datang menghadap Yosua di Gilgal. s  Pada waktu itu berkatalah Kaleb bin Yefune, t  orang Kenas itu, kepadanya: "Engkau tahu firman yang diucapkan TUHAN kepada Musa, abdi Allah u  itu, tentang aku v  dan tentang engkau di Kadesh-Barnea. w 

Yosua 14:1

Konteks
Pembagian tanah Kanaan
14:1 Inilah semuanya yang diterima oleh orang Israel sebagai milik pusaka g  di tanah Kanaan, yang telah dibagikan h  kepada orang Israel i  oleh imam Eleazar, j  dan Yosua bin Nun dan para kepala kaum keluarga dari suku-suku mereka, k 

1 Samuel 2:27

Konteks
Nubuat tentang Eli dan kaum keluarganya
2:27 Seorang abdi Allah u  datang kepada Eli dan berkata kepadanya: "Beginilah firman TUHAN: Bukankah dengan nyata Aku menyatakan diri-Ku kepada nenek moyangmu, ketika mereka masih di Mesir dan takluk kepada keturunan Firaun?

1 Samuel 9:6-8

Konteks
9:6 Tetapi orang ini berkata kepadanya: "Tunggu, di kota ini ada seorang abdi Allah, l  seorang yang terhormat; segala m  yang dikatakannya pasti terjadi. Marilah kita pergi ke sana sekarang juga, mungkin ia dapat memberitahukan kepada kita tentang perjalanan yang kita tempuh ini." 9:7 Jawab Saul kepada bujangnya itu: "Tetapi kalau kita pergi, apakah yang kita bawa kepada orang itu? Sebab roti di kantong kita telah habis, dan tidak ada pemberian n  untuk dibawa kepada abdi Allah itu. Apakah yang ada pada kita?" 9:8 Jawab bujang itu pula kepada Saul: "Masih ada padaku seperempat syikal perak; itu dapat aku berikan kepada abdi Allah itu, maka ia akan memberitahukan kepada kita tentang perjalanan kita."

1 Samuel 9:1

Konteks
Saul diurapi menjadi raja
9:1 Ada seorang dari daerah Benyamin, z  namanya Kish a  bin Abiel, bin Zeror, bin Bekhorat, bin Afiah, seorang suku Benyamin, seorang yang berada. b 

Kisah Para Rasul 12:22

Konteks
12:22 Dan rakyatnya bersorak membalasnya: "Ini suara allah dan bukan suara manusia!"

Kisah Para Rasul 13:1

Konteks
13:1 Pada waktu itu dalam jemaat di Antiokhia t  ada beberapa nabi u  dan pengajar, v  yaitu: Barnabas w  dan Simeon yang disebut Niger, dan Lukius orang Kirene, x  dan Menahem yang diasuh bersama dengan raja wilayah Herodes, y  dan Saulus.

Kisah Para Rasul 13:26

Konteks
13:26 Hai saudara-saudaraku, a  baik yang termasuk keturunan Abraham, b  maupun yang takut akan Allah, kabar keselamatan itu c  sudah disampaikan kepada kita.

Kisah Para Rasul 17:18

Konteks
17:18 Dan juga beberapa ahli pikir dari golongan Epikuros dan Stoa bersoal jawab dengan dia dan ada yang berkata: "Apakah yang hendak dikatakan si peleter ini?" Tetapi yang lain berkata: "Rupa-rupanya ia adalah pemberita ajaran dewa-dewa asing." Sebab ia memberitakan Injil e  tentang Yesus dan tentang kebangkitan-Nya. f 

Kisah Para Rasul 17:24

Konteks
17:24 Allah yang telah menjadikan bumi dan segala isinya, m  Ia, yang adalah Tuhan atas langit dan bumi, n  tidak diam dalam kuil-kuil buatan tangan o  manusia,

Kisah Para Rasul 17:1

Konteks
Keributan di Tesalonika
17:1 Paulus dan Silas mengambil jalan melalui Amfipolis dan Apolonia dan tiba di Tesalonika. a  Di situ ada sebuah rumah ibadat orang Yahudi.

Kisah Para Rasul 20:28

Konteks
20:28 Karena itu jagalah dirimu dan jagalah seluruh kawanan 1 , x  karena kamulah yang ditetapkan Roh Kudus menjadi penilik y  untuk menggembalakan jemaat Allah z  yang diperoleh-Nya a  dengan darah b  Anak-Nya sendiri.

Kisah Para Rasul 20:2

Konteks
20:2 Ia menjelajah daerah itu dan dengan banyak nasihat menguatkan hati saudara-saudara di situ. Lalu tibalah ia di tanah Yunani.

Kisah Para Rasul 1:9

Konteks
1:9 Sesudah Ia mengatakan demikian, terangkatlah s  Ia disaksikan oleh mereka, dan awan menutup-Nya dari pandangan mereka.

Kisah Para Rasul 1:11-13

Konteks
1:11 dan berkata kepada mereka: "Hai orang-orang Galilea, u  mengapakah kamu berdiri melihat ke langit? Yesus ini, yang terangkat ke sorga meninggalkan kamu, akan datang kembali v  dengan cara yang sama seperti kamu melihat Dia naik ke sorga."
Rasul-rasul menanti-nanti
1:12 Maka kembalilah rasul-rasul itu ke Yerusalem w  dari bukit yang disebut Bukit Zaitun, x  yang hanya seperjalanan Sabat jauhnya dari Yerusalem. 1:13 Setelah mereka tiba di kota, naiklah mereka ke ruang atas, y  tempat mereka menumpang. Mereka itu ialah Petrus dan Yohanes, Yakobus dan Andreas, Filipus dan Tomas, Bartolomeus dan Matius, Yakobus bin Alfeus, dan Simon orang Zelot dan Yudas bin Yakobus. z 

Kisah Para Rasul 5:14

Konteks
5:14 Dan makin lama makin bertambahlah jumlah q  orang yang percaya kepada Tuhan, baik laki-laki maupun perempuan,

Kisah Para Rasul 5:20

Konteks
5:20 "Pergilah, berdirilah di Bait Allah dan beritakanlah seluruh firman hidup itu z  kepada orang banyak."

Kisah Para Rasul 6:10

Konteks
6:10 tetapi mereka tidak sanggup melawan hikmatnya dan Roh yang mendorong dia berbicara. y 

Kisah Para Rasul 7:2

Konteks
7:2 Jawab Stefanus: "Hai saudara-saudara dan bapa-bapa, h  dengarkanlah 2 ! Allah yang Mahamulia i  telah menampakkan diri-Nya kepada bapa leluhur kita Abraham, ketika ia masih di Mesopotamia, sebelum ia menetap di Haran, j 

Kisah Para Rasul 7:17

Konteks
7:17 Tetapi makin dekat genapnya janji yang diberikan Allah kepada Abraham, makin bertambah g  banyaklah bangsa itu di Mesir,

Kisah Para Rasul 8:2-8

Konteks
8:2 Orang-orang saleh menguburkan mayat Stefanus serta meratapinya dengan sangat. 8:3 Tetapi Saulus p  berusaha membinasakan jemaat itu q  dan ia memasuki rumah demi rumah dan menyeret laki-laki dan perempuan ke luar dan menyerahkan mereka untuk dimasukkan ke dalam penjara.
Filipus di Samaria
8:4 Mereka yang tersebar r  itu menjelajah seluruh negeri itu sambil memberitakan Injil. s  8:5 Dan Filipus t  pergi ke suatu kota di Samaria 3  dan memberitakan Mesias kepada orang-orang di situ. 8:6 Ketika orang banyak itu mendengar pemberitaan Filipus dan melihat tanda-tanda yang diadakannya 4 , mereka semua dengan bulat hati menerima apa yang diberitakannya itu. 8:7 Sebab dari banyak orang u  yang kerasukan roh jahat keluarlah roh-roh itu sambil berseru dengan suara keras, dan banyak juga orang lumpuh dan orang timpang yang disembuhkan. v  8:8 Maka sangatlah besar sukacita dalam kota itu.

Kisah Para Rasul 23:16-17

Konteks
23:16 Akan tetapi kemenakan Paulus, anak saudaranya perempuan, mendengar tentang penghadangan itu. Ia datang ke markas t  dan setelah diizinkan masuk, ia memberitahukannya kepada Paulus. 23:17 Lalu Paulus memanggil salah seorang perwira dan berkata kepadanya: "Bawalah anak ini kepada kepala pasukan, karena ada sesuatu yang perlu diberitahukannya kepadanya."

Kisah Para Rasul 23:2

Konteks
23:2 Tetapi Imam Besar Ananias z  menyuruh orang-orang yang berdiri dekat Paulus menampar mulut a  Paulus.

Kisah Para Rasul 8:14

Konteks
8:14 Ketika rasul-rasul di Yerusalem mendengar, bahwa tanah Samaria c  telah menerima firman Allah, d  mereka mengutus Petrus dan Yohanes e  ke situ.

Kisah Para Rasul 25:7-9

Konteks
25:7 Sesudah Paulus tiba di situ, semua orang Yahudi yang datang dari Yerusalem berdiri mengelilinginya dan mereka mengemukakan banyak tuduhan berat terhadap dia q  yang tidak dapat mereka buktikan. r  25:8 Sebaliknya Paulus membela diri, katanya: "Aku sedikitpun tidak bersalah, baik terhadap hukum Taurat orang Yahudi 5  maupun terhadap Bait Allah s  atau terhadap Kaisar." 25:9 Tetapi Festus yang hendak mengambil hati t  orang Yahudi, menjawab Paulus, katanya: "Apakah engkau bersedia pergi ke Yerusalem, supaya engkau dihakimi di sana di hadapanku tentang perkara ini? u "

Kisah Para Rasul 25:1

Konteks
Paulus di hadapan Festus Naik banding kepada Kaisar
25:1 Tiga hari sesudah tiba di propinsi itu berangkatlah Festus i  dari Kaisarea j  ke Yerusalem.

Titus 1:11

Konteks
1:11 Orang-orang semacam itu harus ditutup mulutnya, karena mereka mengacau banyak keluarga c  dengan mengajarkan yang tidak-tidak untuk mendapat untung yang memalukan.

Titus 1:2

Konteks
1:2 dan berdasarkan pengharapan akan hidup yang kekal e  yang sebelum permulaan zaman f  sudah dijanjikan oleh Allah yang tidak berdusta 6 , g 

Titus 3:1

Konteks
Pesan-pesan penutup
3:1 Ingatkanlah mereka supaya mereka tunduk pada pemerintah 7  dan orang-orang yang berkuasa, w  taat dan siap untuk melakukan setiap pekerjaan yang baik. x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[20:28]  1 Full Life : JAGALAH SELURUH KAWANAN.

Nas : Kis 20:28

Untuk pembahasan nas klasik ini mengenai para penilik dalam gereja,

lihat art. PENILIK JEMAAT DAN KEWAJIBANNYA.

[7:2]  2 Full Life : HAI SAUDARA-SAUDARA DAN BAPA-BAPA, DENGARKANLAH.

Nas : Kis 7:2-53

Khotbah Stefanus di depan mahkamah Sanhedrin adalah pembelaan iman seperti yang diberitakan oleh Kristus dan para rasul. Stefanus merupakan pelopor bagi semua orang yang membela iman alkitabiah terhadap mereka yang menentang atau memutarbalikkan ajaran Kristiani, dan dialah syahid yang pertama karena alasan itu. Yesus membenarkan tindakan Stefanus dengan menghormatinya di hadapan Allah Bapa di sorga

(lihat cat. --> Kis 7:55).

[atau ref. Kis 7:55]

Kasih Stefanus akan kebenaran serta kesediaannya untuk mengorbankan hidupnya guna mempertahankan kebenaran itu sangat bertentangan dengan mereka yang kurang perhatikan untuk "berjuang untuk mempertahankan iman yang telah disampaikan kepada orang-orang kudus" (Yud 1:3) dan mereka yang atas nama kasih, hubungan baik, dan toleransi, tidak merasa perlu untuk menentang para guru palsu dan pemutar balik kemurnian Injil hasil karya kematian Kristus

(lihat cat. --> Gal 1:9;

[atau ref. Gal 1:9]

lihat art. PENILIK JEMAAT DAN KEWAJIBANNYA).

[8:5]  3 Full Life : FILIPUS PERGI KE ... SAMARIA.

Nas : Kis 8:5-24

Perhatikan urutan peristiwa dalam kisah pencurahan Roh atas orang percaya di Samaria.

  1. 1) Filipus memberitakan Injil Kerajaan dan Allah meneguhkan Firman-Nya dengan tanda-tanda yang ajaib (ayat Kis 8:5-7).
  2. 2) Banyak orang Samaria menerima Firman Allah (ayat Kis 8:14), percaya kepada Yesus (ayat Kis 8:12), disembuhkan dan dilepaskan dari kuasa-kuasa kejahatan (ayat Kis 8:7), lalu dibaptis dalam air (ayat Kis 8:12-13). Dengan demikian, mereka mengalami keselamatan, karya pembaharuan Roh Kudus dan kuasa kerajaan Allah

    (lihat cat. --> Kis 8:12).

    [atau ref. Kis 8:12]

  3. 3) Akan tetapi, Roh Kudus "belum turun di atas seorang pun di antara mereka" setelah mereka bertobat dan dibaptis (ayat Kis 8:16).
  4. 4) Beberapa hari setelah pertobatan orang Samaria, Petrus dan Yohanes tiba di Samaria dan berdoa supaya mereka beroleh Roh Kudus (ayat Kis 8:14-15). Jelas adalah selang waktu di antara saat mereka bertobat dan saat mereka menerima baptisan dalam Roh Kudus (ayat Kis 8:16-17; bd. Kis 2:4). Dengan kata lain, penerimaan Roh oleh orang Samaria mengikuti pola pengalaman para murid pada hari Pentakosta

    (lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID; dan

    lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).

  5. 5) Penerimaan Roh Kudus seharusnya disertai suatu penyataan lahiriah, yaitu berbicara dengan bahasa roh dan bernubuat

    (lihat cat. --> Kis 8:18).

    [atau ref. Kis 8:18]

[8:6]  4 Full Life : MELIHAT TANDA-TANDA YANG DIADAKANNYA.

Nas : Kis 8:6

Janji Kristus untuk menggunakan tanda-tanda ajaib untuk meneguhkan penyampaian Firman Allah tidak terbatas pada para rasul (Mr 16:15-18;

lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

Yesus berjanji bahwa mereka yang bertobat sebagai hasil pelayanan para rasul ("siapa yang percaya") akan melakukan tanda-tanda dalam nama Yesus, seperti mengusir setan-setan (Mr 16:17) dan menyembuhkan orang sakit (Mr 16:18). Hal inilah yang dilakukan oleh Filipus.

[25:8]  5 Full Life : TERHADAP HUKUM TAURAT ORANG YAHUDI.

Nas : Kis 25:8

Setahu Paulus ia tidak melakukan kesalahan apa pun terhadap orang Yahudi atau hukum mereka. Paulus sesungguhnya memelihara hukum moral PL (bd. Kis 21:24). Dia mengetahui bahwa patokan-patokan hukum Taurat tidak pernah berubah, sebagaimana halnya Allah tidak pernah berubah. Baginya, hukum Taurat itu kudus, baik dan rohani (Rom 7:12,14), mengungkapkan watak Allah dan menuntut hidup yang benar (bd. Mat 5:18-19). Sekalipun demikian, Paulus tidak menaati hukum Taurat sebagai kitab undang-undang atau patokan-patokan untuk menjadikan dirinya benar. Hidup benar memerlukan karya Roh Kudus; hanya setelah dibaharui oleh Roh Kudus melalui kasih karunia Kristus dapatlah kita menaati perintah Allah dengan sukses sebagai ungkapan kerinduan kita untuk menyenangkan Allah. Kita tidak pernah tanpa hukum Allah selama kita berada di bawah hukum Kristus (1Kor 9:21; Rom 3:21; 8:4;

lihat cat. --> Mat 5:17).

[atau ref. Mat 5:17]

[1:2]  6 Full Life : ALLAH YANG TIDAK BERDUSTA.

Nas : Tit 1:2

Lihat cat. --> Ibr 6:18.

[atau ref. Ibr 6:18]

[3:1]  7 Full Life : TUNDUK PADA PEMERINTAH.

Nas : Tit 3:1

Karena penting untuk kelangsungan kesaksian dan pemberitaan Injil, orang percaya harus taat kepada pemerintah, menaati peraturan sipil, menjadi warganegara yang baik dan bertindak sebagai tetangga yang terhormat (bd. Mat 17:24-27; 22:15-22; Rom 13:1-7; 1Pet 2:13-17). Satu-satunya perkecualian ialah bila peraturan pemerintah bertentangan dengan ajaran alkitabiah (bd. Kis 5:29).



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA